Cara Menambahkan Situs Web Di Google Adsense
madesain.com

Cara Menambahkan Situs Web Di Google Adsense

Cara Menambahkan Situs Web Di Google Adsense – Memiliki situs atau blog dengan trafik pengunjung hingga ribuan merupakan mimpi dari para pemilik website atau blog.

Dengan memiliki trafik atau kunjungan disitus website hingga ribuan perhari maka pemilik blog atau website bisa mendapatkan penghasilan yang tidak sedikit.

Sumber penghasilan yang bisa diperoleh para pemilik website tersebut itu berasal dari penayangan iklan di website atau blog mereka.

Agar website atau blog bisa menayangkan iklan, maka mereka harus menghubungkan website atau blog tersebut ke jaringan penyedia iklan internet, dan salah satu yang terkenal adalah google adsense.

Google Adsense

Sebetulnya ada banyak jaringan penyedia iklan selain google adsense yang bisa dipasangkan di website ataupun blog, seperti MGID atau  Adsterra.

Namun dari semua penyedia jaringan iklan yang ada saat ini, jaringan iklan milik google adsense merupakan favorit bagi para pemiliki situs web atau blog.

Google adsense menjadi pilihan terbaik adalah karena bisa mendapatkan penghasilan dengan jumlah yang cukup besar, dan bahkan ada yang hingga menyentuh angka milyaran perbulan.

Jual Beli Akun Google Adsense

Dengan besarnya jumlah penghasilan yang di dapat dari google adsense, tak heran banyak yang ingin bergabung sebagai partner google adsense dan memiliki akun google adsense.

Untuk memiliki akun google adsense prosesnya gampang gampang sulit, gampangnya adalah tidak perlu biaya dan bisa di lakukan secara online, dan sulitnya adalah tidak mudah untuk diterima oleh google.

Tidak heran apabila ada yang ditolak hingga puluhan kali, namun tidak sedikit juga yang sekali daftar langsung diterima.

Dengan sulitnya  proses untuk diterima oleh google adsense, akhirnnya muncul penjual akun google adsense yang siap pakai. Untuk harga  google adsense saat ini dikisaran Rp 1 juta hingga Rp 3juta, untuk akun google adsense fresh atau baru.

Namun kalian harus hati hati saat ingin membeli akun google adsense, karena banyak juga oknum yang tidak bertanggung jawab, yang hanya ingin menipu para pembeli akun google adsense.

Apabila  kalian ingin membeli akun google adsense, silahkan baca terlebih dahulu tips membeli akun google adsense agar tidak ditipu penjual disini.

Tips Aman Beli Akun Google Adsense

Daftar Google Adsense Gratis

Bila  kalian belum memiliki akun google adsense, dan ingin membuat akun google adsense, caranya cukup mudah. Simak penjelasan lengkapnya dibawah ini.

Cara Daftar Google Adsense

Cara Menambahkan Situs Di Google Adsense

Setelah memiliki akun google adsense, agar website atau blog bisa menampilkan iklan dan mendapatkan penghasilan, maka selanjutnya kita harus menghubungkan situs web ke adsense.

Bagaimana cara mengisi situs web di google adsense ? simak penjelasan lengkapnya dibawah ini cara  mengisi situs web di google adsense.

    1. Masuk kedalam website google adsense
    2. log in menggunakan akun google adsense yang sudah dibuat
    3. kemudian kalian pilih menu “ Situs “ lalu klik
    4. Kemudian pilih “ Tambahkan Situs “
    5. Dikolom URL Situs anda, isi dengan url website
Baca Juga :  Cara Verifikasi Rekening Bank Di Adsense

contoh website : www.madesain.com, maka yang ditulis cukup madesain.com

    1. Selanjutnya klik Simpan dan Lanjutkan
    2. berikutnya akan muncul script kode google adsense, yang harus kalian pasang kedalam situs web kalian.

Bila belum tahu bagaimana cara memasang script kode google adsense di situs web, silahkan baca disini.

Cara Pasang Adsense Di WordPress & Blogger

    1. Setelah script kode dipasang kedalam situs web, maka langkah terakhir adalah klik “ Minta Peninjauan “.
    2. Situs web sudah selesai dihubungkan di google adsense, maka sekarang tinggal menunggu system google untuk meninjau situs web, apakah dierima atau ditolak.
    3. Bila diterima google adsense, maka selanjutnya adalah membuat kode iklan google adsense, cara mendapatkan kode iklan google adsense, silahkan baca disini.
    4. Namun apabila situs web ditolak, cek terlebihi dahulu apa alasan penyebab situs web ditolak.

Penutup

Demikianlah tadi penjelasan singkat mengenai cara menghubungkan situs web di google adsense agar situs website bisa diterima sebagai partner google adsense.

Jangan lupa baca juga artikel lainnya terkait akun google adsene, akun google admob, atau akun youtube adsense di madesain.com